Biografi dan Sejarah RSAU dr. M. MUNIR

Rumah Sakit Angkatan Udara dr. M. Munir adalah pelaksana teknis Dinas Kesehatan Angkatan Udara berdasarkan Peraturan Kepala Staf Angkatan Udara nomor Perkasu/172/XII/2011 tanggal 28 Desember 2011.
Mempunyai tugas pokok yang antara lain”

  1. Melaksanakan dukungan kesehatan yang diperlukan dalam setiap kegiatan Operasi dan Latihan TNI Angkatan Udara, baik yang diselenggarakan oleh tingkat Komando/Markas Besar maupun tingkat Lanud Abdulrachman Saleh beserta insub.
  2. Melaksanakan Pelayanan Kesehatan bagi anggota Militer dan PNS beserta keluarganya, serta melayani anggota TNI beserta keluarganya, juga melaksanakan uji kesehatan periodik bagi seluruh anggota Militer dalam jajaran Lanud Abdulrachman Saleh dan uji kesehatan non periodik dalam rangka mengikuti pendidikan/penugasan, serta melaksanakan uji kesehatan dalam rangka seleksi Tamtama, Bintara dan Perwira.

Sejarah

  1. Pasca Agresi Militer Belanda ke II tahun 1949 terjadi pengalihan semua aset militer milik Belanda menjadi asset militer TNI.Tahun 1950 dilaksanakan penarikan pasukan termasuk Tim Kes AURI menuju Malang melalui Tulungagung, Blitar, Senggreng dan Malang. Di Blitar dengan menempati rumah Mayor Riamun didirikan pos Kesehatan yang dipimpin oleh Serda Subandi, dengan 10 anggota.
  2. Tahun 1952. Masuk ke wilayah Pangkalan Bugis (sekarang Lanud Abd Saleh) dengan menempati Kompleks perkantoran Kopasgat (sekarang kantor Yon 464 Paskhas) sambil sementara menunggu gedung RS di bangun, dibentuk seksi kesehatan, yang dipimpin Serda Radjimun dan wakil PNS Juwariah.
  3. Tahun 1954. Pembangunan Rumkit ( sekarang di Jalan dr. M. Munir No. 18) selesai pembangunannya dan mulai dioperasikan. Selanjutnya Lettu Udara dr. Sunaryo ditunjuk sebagai kepala seksi Kesehatannya yang dibantu oleh 2 orang dokter (dr. Kasim dan dr. R Saman Ramayana) dan beberapa petugas para medis. Tugas pokok Rumah Sakit waktu itu selain melaksanakan perawatan anggota juga melaksanakan pemeriksaan kesehatan (medical cek up) bagi para penerbang.
  4. Tahun 1963. Tugas dr. Sunaryo di Sikes selesai, selanjutnya Sikes berubah menjadi Gugus Kesehatan 042 Wing Ops 002 dengan ketuanya dr. Susilo Wibowo yang dibantu oleh 4 orang dokter. Tahun 1965. Kepala Gugus Kesehatan dijabat oleh Kapten Udara dr. Yusirnan MZ (mantan Kapuskes ABRI) yang dibantu oleh 8 orang dokter umum dan 2 orang dokter gigi serta 1 orang apoteker. Dari sekian personel tersebut salah satunya adalah Letda Udara dr. Abd Gofur mantan pejabat Menpora dan mantan calon Gubernur Maluku Utara. Adapun tugas pokok Gugus Kesehatan adalah Pemeriksaan dan pengobatan anggota, penerbang dan keluarganya serta pembasmian penyakit menular, malaria, cacar dll. Dan pada tahun 1968 dr. Yusirnan MZ dipindah ke Jakarta.
  5. Tahun 1971. Gugus Kesehatan 042 Wing Ops 002 berubah lagi menjadi Diskes Lanuma Abdul Rachman Saleh yang dijabat oleh Kapten Udara dr. Muryono Sunaryo, selanjutnya diganti dr. IGN. Arjaya sebagai Kadiskesnya. Pada periode tersebut selain dilaksanakan pengembangan fasilitas kesehatan dengan pembangunan Rumah Sakit dan renovasi perkantoran depan, juga terjadi peristiwa yang dicatat sebagai sejarah kesehatan TNI AU. Pada waktu itu dilaksanakan dukungan Kesehatan Operasi ke Sulawesi dan terjadi kecelakaan di Gunung Toli-toli. Tewas pada saat itu Kapten Udara dr. M. Munir yang sekarang namanya diabadikan sebagai jalan di Lanud Abd Saleh.
  6. Pada tahun 1972. Gugus Kesehatan berubah menjadi Rumah Sakit Lanud Abdul Rachman Saleh dengan Mayor Udara dr. Rekso Santoso sebagai Kepala Rumah Sakitnya.

Selanjutnya perkembangan Rumkit Abd.Saleh dan pejabat Karumkit dapat di uraikan sebagai berikut :

  1. Tahun 1979 sampai 1984 Karumkit dijabat oleh Kapten Kes dr. Mansurman Zuber.
  2. Tahun 1984. sampai 1991 Karumkit dijabat oleh Letkol Kes dr. Muharyanto, Sp.A saat itu dilaksanakan pembangunan perkantoran Rumkit, UGD, Gudang Poliklinik serta Rehabilitasi Gudang Serba Guna.
  3. Tahun 1991 sampai 1997 karumkit dijabat oleh Mayor Kes dr. F X. Bambang Suratmo,Sp.An. , saat itu dilaksanakan pengembangan Rumah Sakit dengan pembenahan Adminstrasi Rumah Sakit, Pemberdayaan kantor operasi ( OK ) serta pengadaan Ambulance bantuan dari Yayasan Tugu Pratama.
  4. Tahun 1997 sampai 1999 Karumkit dijabat oleh Mayor Kes dr. I Gede Pagehyasa.
  5. Tahun 1999 sampai 2001 Karumkit dijabat oleh Mayor Kes dr. Mulyono,Sp.THT.
  6. Tahun 2001 sampai 2005 Karumkit dijabat oleh Mayor Kes dr. Banowati, Sp.An.
  7. Tahun 2005 sampai 2007 Karumkit dijabat oleh Mayor Kes dr. Asrunsyah Nasution, Sp.Pd.
  8. Tahun 2007 sampai 2013, Kepala Rumah Sakit lanud Abd. Saleh dijabat oleh Letkol Kes dr. M. Muchlis, Sp.A.
  9. Tahun 2013 sampai 2014 Karumkit dijabat oleh Letkol Kes dr. Budi Saptono Sp.D.
  10. Tahun 2015 sampai sekarang Karumkit dijabat oleh Letkol Kes dr. Ari Putriani Sp.PK.